Cara Isi E-Toll di Indomaret [Mudah & Tak Perlu Waktu Lama]

Bagaimana Cara Isi E-Toll di Indomaret? Sebagai pengguna kendaraan roda empat kadang kala kita sering menemukan situasi dimana bingung mau mengisi e-toll dimana. Benar bukan?

Tapi, kebetulan kita menemui Indomaret dan kepikiran ingin top up saldo E-Toll di Indomaret. Namun, sayangnya tidak tahu bagaimana Cara Isi E-Toll di Indomaret.

Untuk itu, kami akan memberikan beberapa langkah mudah yang bisa kalian lakukan jika hendak menambah saldo e-toll. Silahkan simak ulasan berikut ini.

Cara Isi E-Toll Indomaret

Cara top up E-Toll di Indomaret dirasa sangat mudah sebab Anda hanya perlu mendatangi gerai Indomaret terdekat dan melakukan transaksi.

Terlebih lagi, gerai Indomaret telah tersebar hampir diseluruh pelosok Nusantara. Apabila isi E-Toll Anda hampir limit bisa melakukan pengisian di Indomaret terdekat.

Nominal pengisian E-Toll di Indomaret yaitu mulai dari Rp.20.000 hingga yang paling besar Rp1.000.000. Disarankan untuk membawa uang lebih, karena terdapat biaya tambahan yang akan Anda keluarkan seperti biaya admin.

Silahkan mendatangi Indomaret dan lakukan cara isi E-Toll Indomaret dengan beberapa langkah berikut ini:

  • Persiapkan kartu toll Anda.
  • Datangi kasir dan katakan bahwa Anda ingin mengisi saldo E-Toll.
  • Sebutkan nominal saldo yang diinginkan.
  • Kasir akan melakukan proses pengisian dengan melihat kartu toll Anda.
  • Proses pengisian dilakukan dengan mesin EDC.
  • Kartu akan di tap ke mesin EDC tersebut, struk akan keluar dan saldo terisi.
  • Bayar sesuai nominal yang sudah Anda sebutkan ke kasir, dan biaya tambahan mulai dari Rp.1000 hingga Rp.2000 untuk biaya admin. (biaya admin bisa berbeda di setiap daerah)

Cara isi E-Toll Indomaret diklaim lebih praktis dan banyak pengguna jalan tol menggunakan metode ini. Namun, terdapat cara lain yang bisa Anda gunakan untuk melakukan top-up, yaitu bisa dengan online banking, mesin ATM, dan aplikasi dompet digital.

Baca juga: 

Keuntungan Penggunaan E-Toll

Adanya kelebihan penggunaan E-Toll membuat masyarakat kerap memanfaatkannya. Terdapat berbagai keuntungan penggunaan kartu ini.

Mulai dari transaksi yang cepat sehingga mencegah kemacetan lalu lintas jalan tol. Selain itu, ada pula faktor keamanan pada jenis transaksi elektronik ini. Untuk penjelasan lengkapnya, simak langsung pada pembahasan berikut:

1. Transaksi Cepat dan Mudah Digunakan

Satu hal yang menjadi keunggulan serta tujuan pembuatan E-Toll yakni kegiatan transaksi menjadi lebih cepat. Pengguna hanya perlu menempelkan kartu pada mesin yang telah tersedia, kemudian proses transaksi berlangsung lebih cepat tanpa direpotkan dengan uang kembalian.

Sistem pembayaran konvensional akan memperlambat proses transaksi karena harus menyiapkan uang kembalian. Terlebih pengguna jalan tidak hanya ratusan orang namun ada lebih dari ribuan setiap harinya.

Setelah penggunaan E-Toll, Anda hanya membutuhkan waktu setidak 4-5 detik. Tentu efisiensi menjadi faktor penting lainnya.

2. Dinilai Lebih Akurat

Maksud dari akurat disini yaitu kegiatan transaksi Anda tidak akan terjadi kesalahan. Potensi kesalahan yang terjadi umumnya adanya salah ketik pada komputer yang akan menambah lama waktu transaksi. Bisa juga terjadi kesalahan dari perhitungan nominal.

Sedangkan dengan E-Toll, transaksi Anda akan dilayani oleh komputer. Sehingga kesalahan yang ada dapat diminimalisir bahkan cenderung nihil.

Anda tidak akan kekurangan atau kelebihan nominal ketika membayar. Jika dibandingkan dengan transaksi tunai, kemungkinan kekurangan uang kembalian atau lebih bisa saja terjadi.

3. Sebagai Bentuk Sarana Mencegah Peredaran Uang Palsu

Keuntungan lain dari penggunaan uang elektronik yaitu mampu mencegah peredaran uang palsu. Uang palsu merupakan sebuah produk imitasi yang dikeluarkan oleh oknum tidak bertanggung jawab dengan tujuan mencari keuntungan.

Uang palsu tidak hanya merugikan secara individual, namun juga akan mempengaruhi skala yang lebih besar. Karena apabila dalam jumlah banyak  maka akan menyebabkan inflasi dan mengacaukan ekonomi. Adanya uang elektronik ini, maka peredaran uang palsu dapat dicegah.

4. Mampu Membuat Keuangan Terorganisir

Pada era sekarang ini, Anda tidak harus bergantung pada uang tunai selama bepergian. Anda bisa mengandalkan dompet elektronik dalam melakukan transaksi, seperti pada transaksi E-Toll.

Ketika dalam perjalanan jauh, Anda bisa memanfaatkan gerai-gerai atau mesin ATM sebagai solusi apabila kekurangan saldo pada uang elektronik. Jika kendala tersebut terjadi, lakukan isi ulang atau top up di Indomaret ataupun mobile banking.

5. Lalu Lintas Lancar

Keuntungan terakhir yang bisa Anda peroleh dari adanya E-Toll yaitu mencegah padatnya timbunan kendaraan di gerbang tol. Seperti yang telah diketahui, sistem pembayaran tol sebelumnya menggunakan system tunai, dimana proses transaksi membutuhkan waktu sekitar 2 hingga 3 menit.

Jika menggunakan sistem non tunai yang berjalan dengan semestinya, tidak akan menimbulkan antrian mengular panjang di jalan tol. Hal ini dikarenakan proses transaksi yang berlangsung cepat dan membuat aktivitas lalu lintas semakin lancar.

Hampir diseluruh wilayah Indonesia, terdapat cabang Indomaret yang siap melayani kebutuhan Anda mengenai transaksi digital seperti top-up E-Toll. Hal ini semakin memudahkan Anda dalam melakukan pengisian saldo.

Memang terbukti pengisian secara digital dinilai lebih cepat dan tidak membutuhkan waktu yang panjang. Sekaligus biaya admin juga tidak terlalu mahal apabila Anda melakukan cara isi ulang E-Toll Indomaret.

Tinggalkan komentar